Struktur dan Fungsi Bunga

Senin, 02 Oktober 2017
Struktur dan Fungsi Bunga
Struktur Dan Fungsi Bunga - Berikut penjelasan singkat tentang struktur dan fungsi bunga pada tumbuhan. Bunga termasuk organ pokok pada tumbuhan seperti halnya akar, batang, dan daun. Struktur dan fungsi bunga tentu tidak lepas dari jaringan penyusun bunga itu sendiri. Bunga memiliki peranan penting bagi tumbuhan. Lalu, apa fungsi bunga bagi tumbuhan?
Pengertian Dan Fungsi Bunga Pada Tumbuhan
Pengertian bunga pada tumbuhan adalah hasil modifikasi suatu tunas (batang dan daun) yang bentuk, warna, dan susunannya disesuaikan dengan kepentingan tumbuhan. Oleh karena itu, pada bunga ini dapat berlangsung penyerbukan dan pembuahan yang akhirnya dapat dihasilkan alat-alat perkembangbiakan.
Dengan kata lain, bunga atau kembang (bahasa Latin: flos) adalah alat reproduksi seksual pada tumbuhan berbunga (divisio Magnoliophyta atau Angiospermae, "tumbuhan berbiji tertutup"). Pada bunga terdapat organ reproduksi, yaitu benang sari dan putik.
Mengingat pentingnya fungsi bunga bagi tumbuhan maka pada bunga terdapat sifat-sifat yang merupakan penyesuaian untuk melaksanakan fungsinya sebagai penghasil alat perkembangbiakan. Pada umumnya, bunga mempunyai sifat-sifat seperti berikut.
  • Mempunyai warna menarik.
  • Biasanya berbau harum.
  • Bentuknya bermacam-macam.
  • Biasanya mengandung madu.
gambar-bunga-sepatu
Gambar Bunga Sepatu (Sumber : manfaatbuahdaun.blogspot.com)
Secara umum, fungsi bunga pada tumbuhan adalah sebagai berikut :
  • Sebagai alat perkembangbiakan generatif
  • Untuk menarik perhatian serangga agar melakukan penyerbukan (bagi bunga yang memiliki mahkota indah, cerah, dan menarik atau menghasilkan madu)
  • Menghasilkan biji
  • Sebagai wadah menyatunya gamet jantan (mikrospora) dan betina (makrospora)
https://youtu.be/yLl7iEpqxZA

0 komentar:

Posting Komentar